Bandrek - Minuman Tradisional Khas Priangan

Bandrek - Minuman Tradisional Khas Priangan
Bandrek Hanjuang

Friday, 27 January 2012

Bisnis Minuman Tradisional Bandrek


Minuman tradisional yang ada di Indonesia terkenal beragam. Banyak daerah memiliki minuman tradisional yang khas. Satu diantaranya adalah minuman bandrek! Ya, bandrek adalah minuman tradisional yang populer di kalangan masyarakat di berbagai daerah di Indonesia.

Popularitas minuman bandrek di wilayah Jawa Barat sudah tidak diragukan lagi. Minuman tradisional ini memang selain digemari karena rasanya yang manis dan hangat juga dipercaya memiliki berbagai khasiat. Dibalik kepopulerannya ini, jika Anda jeli ternyata terdapat peluang bisnis yang besar. Coba saja Anda perhatikan di pasaran, ada bermacam merek, kemasan, dan bentuk bandrek ditawarkan oleh para pedagang.

Mulai dari yang dijajakan berkeliling secara tradisional oleh para penjual bandrek keliling dalam bentuk minuman siap saji, bandrek berwujud cair yang dikemas dalam botol kaca, dan yang terkini dikemas dalam bentuk serbuk instan siap seduh.

Kita sendiri sebetulnya bisa juga membuat sendiri minuman bandrek ini di rumah. Silakan saja cari di internet dengan kata kunci resep bandrek, resep minuman bandrek, cara membuat bandrek, dan dengan mudahnya informasi pembuatan bandrek ini dapat Anda praktekkan sendiri.

Peluang bisnis minuman tradisional bandrek ini meskipun sepertinya hanya menjual produk tradisional, tetapi hasilnya tidak bisa dianggap enteng. Beragam produk minuman bandrek menyiratkan bahwa produk ini layak jual dan memang ada pangsa pasarnya.

Hanjuang.com merupakan satu online store yang menyediakan beragam produk minuman tradisional dan salah satunya bandrek. Keberadaannya menjadi jawaban bagi Anda yang ingin mengetahui lebih lanjut manfaat bandrek serta memesan produk secara online. Dengan berbagai kemudahan pemesanan dan pengiriman, hanjuang.com adalah pilihan tepat untuk Anda yang ingin turut serta mempopulerkan minuman tradisional. Produk-produk hanjuang.com adalah hasil karya UKM yang telah banyak mendapatkan penghargaan dan pengakuan baik secara lokal maupun nasional.

No comments:

Post a Comment