Minuman Bandrek merupakan minuman tradisional khas Indonesia. Jika Anda berkunjung ke daerah-daerah yang ada di Indonesia, Anda akan menemukan variasi minuman bandrek diantara daerah tersebut, ada yang menambahkan susu menjadi bandrek susu, menambahkan parutan kelapa, menambahkan kopi menjadi kopi bandrek, mencampur dengan coklat menjadi coklat bandrek, ataupun menambahkan ginseng menjadi bandrek spesial.
Tahukah Anda apa sebenarnya ciri khas minuman bandrek?! Komponen utama minuman tradisional ini adalah jahe dan gula aren. Jahe (zingiber officinale) yang merupakan tanaman herbal jenis umbi-umbian yang populer dan dikenal sebagai bahan rempah-rempah dan bahan obat yang mempunyai aroma yang khas. hasil penelitian IPB melalui lembaga Pusat Studi Biofarma bekerjasama dengan Oxford Natural Product tentang jahe menunjukkan bahwa tumbuhan ini memiliki komponen yang berguna untuk mengobati beberapa jenis penyakit. Jahe dapat merangsang kelenjar pencernaan, baik untuk membangkitkan nafsu makan dan pencernaan.
Jahe yang digunakan sebagai bumbu masak terutama berkhasiat untuk menambah nafsu makan, memperkuat lambung, dan memperbaiki pencernaan. Khasiat lain jahe adalah sebagai penghilang sakit/ anti inflamasi, penghilang gangguan saluran pencernaan, meringankan rasa penat karena mabuk perjalanan, mual karena masuk anging dan menghangatkan perut dan hati.
Saat ini minuman bandrek yang telah dikemas dalam bentuk kemasan praktis dan siap seduh banyak tersedia di pasaran. Bandrek hanjuang merupakan satu pilihan tepat untuk Anda yang ingin merasakan minuman bandrek dengan khasiat jahenya. Dengan kemudahan teknologi, kita bisa memesan secara online minuman ini di hanjuang.com. Silakan coba dan rasakan khasiatnya!
No comments:
Post a Comment